JIKA ANAK MENIRU BAPAK.
Seorang mahasiswi psikologi sedang mengadakan
penelitian disebuah sekolah, untuk menyelidiki korelasi
perilaku anak dengan profesi orangtuanya.
Dia mengamati anak bernama Hong Lian yang suka
menjual gula-gula ke temennya.
MAHASISWI : Hong Lian, Papamu pedagang yaa....?
HONG LIAN : Ya Bu, Papa punya 10 toko kue-kue di
kota ini.
Dia juga melihat si Otong Sueb yang suka ngajarin do'a ke
temen seagamanya.
MAHASISWI : Otong, Babe Otong guru ngaji yaa....?
OTONG SUEB : Ya Bu, Babe aye guru ngaji di 10
madrasah di kota ini.
Mahasiswi tadi agak bingung ketika melihat si Joni, yang
suka minta uang pada temen-temen yang lewat
didepannya, kalau menolak dipukulin.
MAHASISWI : Joni, Bapakmu kepala preman yaa....?
JONI : Bukan Bu, Bapakku Polisi yang menguasai 10
lampu merah di kota ini.
Rabu, 28 Oktober 2009
JIKA ANAK MENIRU BAPAK.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar